Minggu, 23 November 2008


Ice cream makanan pencuci mulut paling laris di setiap hajatan. Kalo ada es krim kita nggak lagi mikirin batuk, flu, asma, atau amandel bakal bengkak. Pokoknya, kalo nggak berebut makanan satu ini, rugi, deh…!! Nggak masalah juga, kok, kalo mu banyak2 makan es krim. Gigi gak bakalan bolong asal jangan lupa gosok gigi, ya…^_^


SEJARAHNYA
Es krim ada sejak zaman kaisar Nero dari Roma pada 37-68 SM. Orana membuat es krim dari salju yang diambil dari puncak pegunungan, kemudian dicampur madu dan buah-buahan. Tahun 1254, Marcopolo membawa pulang es sirop dari Cina ke Italia. Resep itu kemudian tersebar mulai dari daratan Eropa sampai Amerika. Tahun 1776, untuk pertama kalinya, Ameriak membuat ruangan khusus untuk membuat es krim di New York. Tahun 1812, Dolly Madison, istri presiden AS james Madison, es krim dikreasikan menjadi aneka rasa untuk dijadikan hidangan penutup di Gedung Putih. Es krim menjadi sangat populer pada pertengahan abad ke-20 setelah ditemukannya kulkas.
ES KRIM KREASI
Ditambah berbagai campuran, es krim semakin lezat saja. Ada es krim yang dibentuk seperti kue tart, es krim dengan macam-macam coklat, es krim dikombinasi brownies, es krim saos coklat dan kacang almond, es krim dengan buah tropis, atau es krim dalam de creppes. Semua bisa bikin air liur netes. Harganya bervariasi, mulai dari Rp 1.500,- sampai Rp 33.000,- per potong. Hmm…yang mahal belum tentu sesuai lidah.
SOFT ICE CREAM
Ada es krim yang padat, ada juga yang lunak atau soft ice cream. Es krim lunak ini hasil riset reaksi kimia yang ditemukan oleh peneliti dari Inggris. Dengan melipatgandakan jumlah udara dalam es krim, sehingga komposisi bahan es krim menjadi berkurang dan harganya lebih murah. Di Indonesia, es krim murah meriah inilah yang sering dikonsumsi anak-anak. Maklum,,sesuai dompet.
TIDAK MENYEBABKAN GEMUK
Jumlah kalori es krim cuam 10% dan kandungan lemaknya hanya 15%. Es krim tidak menyebabkan kegemukan, walau dikonsumsi dalam jumlah yang cukup. Es krim terbuat dari campuran lemak, padatan susus tanpa lemak (mengandung protein), gula, bahan penstabil, pembentuk emulsi, dan lebih 50% air. Lemak susu pada es krim memberikan rasa gurih dan tekstur yang lembut. 
PANTANG BAGI AMANDEL DAN ASMA
Nggak perlu takut terserang pilek atau batuk kalo mu makan es krim. Karena, begitu masuk mulut, sushu dingin es krim akan menurun. Namun, bagi kamu yang punya amandel atau asma, mesti menghindari makan banyak es krim. Suhu dingin es krim akan memicu radang amandel dan asma. Juga bagi yang suka nyanyi, kurangi makan es krim.
MAKANAN HARIAN 
Di Italia, es krim makanan harian untuk pencuci mulut. Kebanyakan orang Italiamembuat es krim sendiri, walaupun mereka tahu mesin pembuat es krim berasal dari Itali. Di Jepang, ada es krim paling lezat. Namanya Japanese Mochi ice Cream. Es krim itu kini telah ngetop di seluruh dunia. Kini juga sangat popular di California, Amrik. Di Indonesia juga ada es krim yang menggoyang lidaj. Namanya Haagen Dazs. Cuma, es krim ini harganya belum terjangakau oleh rata-rata penduduk Indonesia.
SUNDAE
Sundae es krim yang dibungkus sirup atau coklat. Es krim ini punya cerita unik. Ketika itu, tahun 1881, seorang pedagang bernama Ed Berners dari Winconsin ingin menjual makanan special untuk meramaikan tokonya. Berners lalu membuat es krim yang dilapisi sirup. Es krim itu cuma dijual hari Minggu. Harganya 5 cent. Tak disangka, es krimnya selau sold out. Sejak itulah, es krim yang dilapisi sirup atau coklat dinamakan sundae, karena dijual cuma pada Sunday. 


Tidak ada komentar: